Inilah Skuat Timnas yang Pantas Mewakili Indonesia di Piala AFF 2018
Dalam pengundian grup Piala AFF 2018 di Jakarta pada 2 Mei 2018, Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Thailand, Singapura, Filipina dan satu negara lagi pemenang play-off antara Timor Leste atau Brunei Darussalam.
Sebagaimana dilansir republika.co.id (2/5/2018), Indonesia akan melakoni laga perdana dengan tandang ke markas timnas Singapura pada 8 November 2018, sedangkan laga kandang pertama skuat Garuda Muda pada 13 November dengan menjamu tim pemenang kualifikasi antara Timor Leste dan Brunei Darussalam.
Banyak pihak mengusulkan agar Timnas Indonesia yang berlaga di Piala AFF 2018 adalah para pemain muda yang saat ini dipersiapkan mengikuti ajang Asian Games 2018.
Jika usulan ini diterima, maka akan terjadi "pemotongan generasi" pesepakbola Indonesia, dimana para pemain seniornya adalah skuat yang usianya sekitar 23 tahun atau di bawahnya.
Namun apabila kita lebih bijak dan kembali membuka catatan prestasi pemain-pemain Indonesia, akan ditemukan pada tahun 2013 Timnas Indonesia U-23 meraih medali perak di SEA Games 2013.
Prestasi para pemain Indonesia tersebut, tentu lebih baik daripada skuat asuhan Coach Luis Milla di SEA Games 2017 yang mendapatkan medali perunggu, sebagaimana diberitakan tirto.id (29/8/2017).
Berdasarkan hasil penyelusuran melalui situs transfermarkt.co.uk dan transfermarkt.com, sebagian besar skuat Timnas SEA Games Indonesia U-23 tahun 2013 pada saat ini merupakan pemain inti di klub-klub Liga 1 2018.
Diperkirakan pada saat ini usia mereka sekitar 25-28 tahun yang merupakan usia emas bagi atlit cabang Sepakbola, sehingga pantas jika kemudian mereka kembali dipercaya untuk menjadi skuat inti Timnas Indonesia di Piala AFF 2018.
Beberapa pemain Timnas SEA Games Indonesia U-23 tahun 2013 diantaranya adalah, Andritany Ardiyasa (Kiper Persija Jakarta), Alfin Tuasalamony (Bek Sriwijaya FC), Andri Ibo (Bek Persipura Jayapura) dan Rizky Pellu (Gelandang PSM Makassar).
Selain itu ada Andik Vermansyah (Gelandang Klub Liga Malaysia Kedah FA), Ramdani Lestaluhu (Gelandang Persija Jakarta), Dendi Santoso (Gelandang Arema FC) dan Bayu Gatra Sanggiawan (Gelandang Madura United).
sumber : ucnews
Dalam pengundian grup Piala AFF 2018 di Jakarta pada 2 Mei 2018, Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Thailand, Singapura, Filipina dan satu negara lagi pemenang play-off antara Timor Leste atau Brunei Darussalam.
Sebagaimana dilansir republika.co.id (2/5/2018), Indonesia akan melakoni laga perdana dengan tandang ke markas timnas Singapura pada 8 November 2018, sedangkan laga kandang pertama skuat Garuda Muda pada 13 November dengan menjamu tim pemenang kualifikasi antara Timor Leste dan Brunei Darussalam.
Banyak pihak mengusulkan agar Timnas Indonesia yang berlaga di Piala AFF 2018 adalah para pemain muda yang saat ini dipersiapkan mengikuti ajang Asian Games 2018.
Jika usulan ini diterima, maka akan terjadi "pemotongan generasi" pesepakbola Indonesia, dimana para pemain seniornya adalah skuat yang usianya sekitar 23 tahun atau di bawahnya.
Namun apabila kita lebih bijak dan kembali membuka catatan prestasi pemain-pemain Indonesia, akan ditemukan pada tahun 2013 Timnas Indonesia U-23 meraih medali perak di SEA Games 2013.
Prestasi para pemain Indonesia tersebut, tentu lebih baik daripada skuat asuhan Coach Luis Milla di SEA Games 2017 yang mendapatkan medali perunggu, sebagaimana diberitakan tirto.id (29/8/2017).
Berdasarkan hasil penyelusuran melalui situs transfermarkt.co.uk dan transfermarkt.com, sebagian besar skuat Timnas SEA Games Indonesia U-23 tahun 2013 pada saat ini merupakan pemain inti di klub-klub Liga 1 2018.
Diperkirakan pada saat ini usia mereka sekitar 25-28 tahun yang merupakan usia emas bagi atlit cabang Sepakbola, sehingga pantas jika kemudian mereka kembali dipercaya untuk menjadi skuat inti Timnas Indonesia di Piala AFF 2018.
Beberapa pemain Timnas SEA Games Indonesia U-23 tahun 2013 diantaranya adalah, Andritany Ardiyasa (Kiper Persija Jakarta), Alfin Tuasalamony (Bek Sriwijaya FC), Andri Ibo (Bek Persipura Jayapura) dan Rizky Pellu (Gelandang PSM Makassar).
Selain itu ada Andik Vermansyah (Gelandang Klub Liga Malaysia Kedah FA), Ramdani Lestaluhu (Gelandang Persija Jakarta), Dendi Santoso (Gelandang Arema FC) dan Bayu Gatra Sanggiawan (Gelandang Madura United).
sumber : ucnews